12 Ribu Siswa Daftar UIN Walisongo Lewat Jalur UM-PTKIN, Rasio 1:10

 

UIN Walisongo Online, Semarang – UIN Walisongo Semarang menerima 12.746 siswa yang mendaftar lewat jalur Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN).

Mereka akan memperebutkan kuota yang disediakan sebanyak 1.272 slot. Artinya, tiap 1 slot akan diperebutkan 10 siswa.

Kepala Sub Bagian Humas UIN Walisongo Hj. Astri Amanati, S.Sos, M.M mengatakan, jumlah siswa sebanyak 12.746 yang mendaftar di UIN Walisongo terbagi menjadi tiga pilihan.

Pilihan pertama sebanyak 4.171. Pilihan kedua sebanyak 4.483. Pilihan ketiga sebanyak 4.092. Total semua pendaftar di jalur tersebut sebanyak 12.746.

“Kuota yang kami sediakan sebanyak 1.272. Kalau dirasiokan dengan jumlah pendaftar, 1 kursi diperebutkan 10 orang,” ujarnya, Rabu (8/7/2020).

Sebelum jalur UM-PTKIN, UIN Walisongo telah menerima mahasiswa dari jalur SNMPTN, SPAN PTKIN dan Jalur Mandiri Prestasi.

Setelah jalur UM PTKIN ditutup, saat ini, UIN Walisongo masih membuka jalur mandiri. Jalur Mandiri atau jalur terakhir masuk UIN Walisongo pada tahun ajaran 2020/2021 akan ditutup pada tanggal 17 Juli 2020.

“Bagi yang ingin mendaftar ke UIN Walisongo, kami masih membuka jalur terakhir lewat jalur mandiri. Silahkan untuk dimanfaatkan sebelum pendaftaran ditutup,” tambahnya. (Tim Humas)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *