Susun Program Tahun 2022, UIN Walisongo Lanjutkan Program Prioritas

UIN Walisongo menyusun Program Prioritas tahun 2022, Senin (31/5/2021)

Pertemuan dihadiri oleh seluruh pimpinan untuk melakukan evaluasi program tahun 2020 dan beberapa perencanaan untuk tahun 2022.

Walisongo Online; Semarang – Universitas Islam Negeri Semarang menyelenggarakan rapat Koordinasi persiapan penyusunan program tahun 2022, Senin (31/5/2021). Pertemuan dihadiri oleh seluruh pimpinan untuk melakukan evaluasi program tahun 2020 dan beberapa perencanaan untuk tahun 2022.

Mengawali pengarahan, Rektor UIN Walisongo, Prof. Dr. H. Imam Taufiq. M.Ag memaparkan tantangan yang harus dihadapi kampus di masa pandemi.

Bagian akademik akan mengaplikasikan system blended learning menjadi salah satu sorotan dalam rapat koordinasi ini. Rektor mengatakan perencanaan harus dipersiapkan dengan matang terkait protokol kesehatan di lingkungan mahasiswa dan kampus.

“Untuk melakukan blended learning, akan ada mahasiswa yang belajar secara offline di kampus. Maka pemahaman akan pentingnya sealalu menerapkan 5M dalam lingkungan kampus harus digalakkan, tegas Imam Taufiq.”

Dalam agenda tersebut, rektor memaparkan sejumlah program prioritas yang akan dilaksanakan pada tahun 2022. Progam yang disampaikan agar diterjemahkan ke dalam sejumlah kegiatan.

UIN Walisongo menyusun Program Prioritas tahun 2022, Senin (31/5/2021)

Setidaknya ada tujuh program prioritas yang dipaparkan, antara lain Smart dan Green Campus dan World Campus University dan lainnya. Tentnag World Class University diulas oleh Wakil Rektor Bidang Akdemik dan Pengembangan Kelembagaan, Dr. Mukhsin Jamil, M.Ag. (Tim Humas)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *