Siapkan Regenerasi Organisasi, SEMA FST Gelar Evaluasi Kinerja

UIN Walisongo Semarang Online, Semarang – Organisasi Mahasiswa (ormawa) Fakultas Sains dan Teknologi (FST) menggelar evaluasi tengah periode. Acara yang diselenggarakan oleh SEMA FST  tersebut dihadiri oleh para mahasiswa yang tergabung dalam ormawa. Kegiatan dilaksanakan di ruang teater lantai 4 Gedung ISDB FST, Kampus III, UIN Walisongo Semarang. Sabtu (27/8)

Pada kegiatan evaluasi tersebut, dibahas beberapa hal penting demi pengembangan program ormawa FST ke depan. 

Topik yang dibahas antara lain berkaitan dengan laporan kegiatan dan serapan anggaran kemahasiswaan serta evaluasi lembaga eksekutif yang meliputi SEMA, DEMA, dan HMJ dalam kurun waktu setengah periode. 

Selain itu, dalam pertemuan tersebut juga dipaparkan sosialisasi pengelolaan dana kemahasiswaan 2022 yang berupa pengadaan peralatan mahasiswa dan Lembaga Penerbitan Frekuensi.

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Kerja Sama, dan Alumni, Dr. Hj. Nur Khasanah, M.Kes., dalam sambutannya menyampaikan bahwa evaluasi diharapkan dapat  memberikan umpan balik kegiatan kemahasiswaan yang sudah berjalan, selain itu ia juga menekankan setiap ormawa melakukan  identifikasi program kerja yang belum terlaksana dalam waktu yang tersisa. 

“Rekan-rekan ormawa, kerja cerdas dan kekompakan tim perlu dijaga agar tetap dapat bersinergi  dalam meraih prestasi. Selain itu, sosialisasi dana pengelolaan mahasiswa untuk anggaran 2023 dan persiapan untuk regenerasi kepengurusan 2023 harus mulai disiapkan,” ungkap Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Kerja Sama, dan Alumni.

 

(Humas FST)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *