Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Mandiri Prestasi dan Kerjasama UIN Walisongo Dibuka

UIN Walisongo Online, Semarang – Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Universitas Islam Negeri Walisongo dibuka kembali. Jalur Mandiri Prestasi dan Kerjasama dibuka mulai (1/3/2023). Jalur ini merupakan pola penerimaan calon mahasiswa baru yang diselenggarakan oleh UIN Walisongo Semarang melalui penelusuran prestasi Akademik dan/atau Prestasi Non Akademik dan/atau Prestasi Luar Biasa Lainnya. Sedangkan Jalur Kerjasama diorientasikan bagi instansi yang menjalin kerjasama dengan UIN Walisongo. Jalur ini dibuka untuk semua Program Studi S1 di UIN Walisongo Semarang. UIN Walisongo Semarang memiliki beberapa Fakultas pilihan yaitu Fakultas Syariah dan Hukum, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Fakultas Psikologi dan Kesehatan, Fakultas Ushuludin dan Humaniora, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Sains dan Teknologi.

Penerimaan Mahasiswa Baru jalur Mandiri Prestasi dan Kerjasama memiliki beberpaa persyaratan yang harus diperhatikan. Ada tiga prestasi yang bisa diikuti yaitu prestasi akademik, prestasi non akademik dan prestasi lainnya. Persyaratan Prestasi Akademik sebagai berikut calon peserta kelas 12 Tahun 2023 dari sekolah/ Madrasah Akreditasi A, peringkat 10 terbaik di Sekolah dan lolos melalui seleksi Portofolio sesuai Kuota.

Sedangkan untuk Prestasi Non Akademik persyaratan yang harus dilengkapi sebagai berikut: calon peserta merupakan lulusan pendidikan menengan maksimal tiga tahun terakhir, Mendapatkan juara I/II/III atau Medali Emas/Perak/Perunggu minimal Tingkat Provinsi, Lolos Uji Konfirmasi sesuai Kuota dan Peserta yang Lolos akan mendapatkan UKT Grade Terendah yaitu Rp 0 sampai dengan Rp 400.000/ Semester.

Gratis Kuliah Bagi Tahfidz

Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang menyediakan jalur khusus untuk para Tahfidz dan memberikan kuliah gratis. Jalur ini merupakan bagian dari Jalur Mandiri Prestasi Lainnya. Beberapa persyaratan yang harus dipenuhi adalah Hafal Al Qur’an 30 Juz, Memiliki Kemmapuan Baca Kitab Kuning, Penemuan Teknologi Tepat Guna, peserta Lulus Uji Konfirmasi sesuai kuota. Sedangkan bagi Tahfidz yang lolos uji Tahfidz 30 Juz akan mendapatkan beasiswa penuh 8 semester selama kuliah.

 

Tahapan dan Jadwal Jalur Mandiri Prestasi dan Kerjasama

Tahapan selaksi jalur mandiri prestasi dibuka pada 1 Maret – 10 April 2023 dimulai dengan pendaftaran online dan upload dokumen. Tahapan selanjutnya adalah Proses Seleksi Tahap I pada 11-17 April 2023. Pengumuman Seleksi Tahap II berlangsung pada 21 April- 5 Mei 2023. Tahapan Selanjutnya adalah Pengumuman Sleeksi Tahap II dan Pengumuman UKT pada tanggal 9 Mei 2023 . Pembayaran UKT pada tanggal 10-22 Mei 2023 , tahapan selanjutnya adalah Tes Kesehatan dan foto KTM waktu diberitahukan kemudian .

Untuk info lebih lengkap terkait pendaftaran mahasiswa baru Jalur Mandiri Prestasi dan Kerjasama silahkan hubungi Whatsapp 085174730900, instagram @pmb.uinws dan website https://jalurprestasi.walisongo.ac.id/ . Ayo daftarkan dirimu dan siap menjadi #GENWA2023 Jadi Bagian dari Kampus Kemanusiaan dan Peradaban.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *