[:id]UIN Walisongo Online; Sulamu – “Merajut Mimpi, Membangun Negeri Dengan Semangat Toleransi” menjadi tema dalam Kelas Inspirasi di SMP Negeri 1 Sulamu, kegiatan Jumat pagi ini dipelopori oleh tim KKN UIN Walisongo dan 62 Mahasiswa dari 26 PTKIN di Desa Pariti Kecamatan Sulamu Kabupaten Kupang Nusa Tenggara Timur, Jumat (07/02/2020).
Kegiatan ini merupakan follow up dari hasil diskusi mahasiswa KKN kelompok 5 yang di tempatkan di Desa Pariti dengan pimpinan dan arahan beberapa guru di SMP N 1 Sulamu.
“Sebagai bentuk pengabdian di bidang pendidikan kami tim KKN membantu kegiatan belajar mengajar, terutama di kelas 9 yang bulan April nanti akan melaksanakan UNBK” ujar Abu Aman Mahasiswa Asal UIN Sunan Ampel Surabaya selaku ketua panitia.
Selain itu Arafat Ikhza Mahmud selaku Koordinator Desa menyampaikan, bahwa Kegiatan yang di ikuti oleh 120 siswa kelas 9 SMP N 1 Sulamu ini di gelar dengan tujuan memotivasi siswa untuk lebih giat belajar dan bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
Mahasiswa Asal UIN Walisongo Semarang ini juga menyampaikan salam perpisahan kepada seluruh dewan guru dan semua siswa siswi SMPN 1 Sulamu,
“Terimakasih sudah memberi ruang kepada kami untuk bisa berbagi dengan siswa siswi SMP N 1 Sulamu, kami mohonan maaf atas segala kekurangan tim” ungkapnya.
Sebelumnya, Bapak Kosmas Kotak S.Ag Wakil Kepala Kurikulum SMPN 1 Sulamu dalam sambutannya mengucapkan terimaksih kepada seluruh tim KKN.
“Saya sampaikan terimakasih kepada tim KKN yang sudah bersedia mengisi, dan sharing dengan Siswa siswi di SMPN 1 Sulamu, semoga dapat menginspirasi siswa siswi kami dan jangan lupakan kami keluarga besar SMPN 1 Sulamu” ungkap kosmas
Acara diakhiri dengan penyerahan cindera mata dari SMP Kepada para mahasiswa berupa kain khas dari pulau timor selanjutnya cindera mata dari mahasiswa KKN berupa piagam penghargaan kepada SMP N 1 Sulamu.
Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 08.00 – 11.30 WITA diisi dengan sharing dan tanya jawab terkait pengalaman cita-cita dan doa, dan berakhir dengan saling jabat tangan perpisahan dan juga foto bersama.[:]