[:id]UIN Walisongo Online, Semarang – Forum Mahasiswa Akuntansi Syariah adakan Essay National Competition. UIN Walisongo kali ini menjadi tuan rumah dalam menyelenggarakan kegiatan ini pada Kamis (12/03/2020). Kegiatan ini juga dalam rangka menyemarakkan Dies Natalis UIN Walisongo Semarang.
Eqi Suciati Mahasiswa Jurusan Akuntansi Syariah FEBI UIN Walisongo menjadi delegasi dalam perlombaan kali ini. Dia harus berjuang untuk dapat mendapatkan hasil yang terbaik, karena terdapat 8 mahasiswa lainnya sebagai pesaing dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia.
Eqi Suciati membawakan essay dengan tema “Seberapa Pentingkah Akuntan Syariah di Indonesia?” Menurutnya peluang akuntan syariah kedepan akan semakin dibutuhkan seiring dengan berkembangnya entitas syariah dalam berbagai jenis industri seperti perbankan, rumah sakit, koperasi, perhotelan, pasar modal, asuransi dan lainnya.
Dengan membawakan tema tersebut, Eqi berhasil meraih juara 3 dalam kegiatan Essay National Competition kali ini. Dia sangat bersyukur dan dapat membawa nama baik FEBI UIN Walisongo di kancah nasional.
“Ini menjadi pengalaman yang luar biasa, saya dapat mengharumkan dan membawa nama baik kampus. Walaupun hanya juara 3, tapi ini sudah menjadi capain yang terbaik. Dan saya sangat bersyukur karena di kesempatan ini pula, momennya di saat UIN merayakan Ulang Tahunnya ke-50”, paparnya.
Peserta lomba berjumlah 8 mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Juara 1 diraih oleh Yarfa Illah Adi (UIN Sunan Kalijaga), Juara 2 Boby Indrawan (UIN STS Jambi) dan juara 3 Eqi Suciati (UIN Walisongo Semarang). (TIM HUMAS)[:]