[:id]
Semarang- UIN Walisongo delegasikan 50 Mahasiswanya untuk ikut berpartisipasi kegiatan nonton film 22 menit tentang pendidikan terorisme di Theater studio 21 DP Mall Jl Pemuda Semarang, Selasa (31/7).
Kegiatan yang di pelopori oleh Kepolisian Daerah Jawa Tengah dalam rangka peringati HUT ke-72 Bhayangkara ini hadirkan 300 partisipan penonton meliputi ;
1. UNDIP Semarang 100 peserta
2. UIN Walisongo Semarang 50 Peserta
3. Danmen Mahadipa 50 Peserta
4. KBPP Polri/KNPI 100 Peserta
Makin maraknya berita terorisme mengisi hari-hari masyarakat Jawa Tengah maka dipandang penting bagi kepolisan Daerah Jawa Tengah untuk adakan kegiatan ini, dengan pemberian informasi kepada anak-anak muda Jawa Tengah tentang bahayanya terorisme diharapkan mampu memberikan informasi pendidikan tentang terorisme tersebut.
NKRI Harga Mati suara gemuruh dari para peserta penonton saat menyaksikan film dokumenter pendidikan terorisme.
[:]