SEMARANG- UIN Walisongo Online; Prodi Teknologi Informasi Fakultas Sains dan Teknologi UIN Walisongo bekerja sama dengan LSP TIK Indonesia, LSP TIK Indonesia merupakan lembaga yang telah memiliki lisensi dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi ( BNSP ) telah melakukan Ujin Kompetesi dibidang Teknologi Informasi dan komunikasi. Uji Kompesensi di bidang TIK dilaksanakan Auditorium I kampus I UIN Walisongo pada tanggal 10 – 11 Juli 2019 meliputi tiga skema, skema pertama Practical Office Advenced dengan 96 peserta, skema kedua Help Desk dengan 2 peserta dan skema ketiga Computer Operator Assistant dengan 2 peserta. Uji Kompetensi diikut sebanyak 100 mahasiswa UIN Walisongo, yang terdiri dari prodi Ekonomi Islam sebanyak 1 mhs, Prodi Fisika 2 mhs, Prodi Kimia 15 mhs, Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam 15 mhs, Prodi Manajemen Dakwah 3 mhs, Prodi Matematika 2 mhs, Prodi Pendidikan Biologi 7 mhs, Prodi Pendidikan Fisika 7 mhs, Prodi Pendidikan Kimia 9 mhs, Prodi pendidikan Matematika 31 mhs, Prodi Sosiologi 1 mhs, Prodi Teknologi Informasi 4 mhs dan 3 Dosen muda Matematika. Uji Kompetensi ini membuktikan bahwa mahasiswa UIN Walisongo siap menjadi tenaga profesional dan berkompeten dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi di era revolusi industri 4.0