[:id]UIN Walisongo Online; Semarang – Rektor Uin Walisongo Prof Dr H Imam Taufiq MAg membuka secara resmi kegiatan Gelar Penerimaan Anggota Baru (GPAB) Racana Walisongo di Halaman Gedung O Fakultas Ushuludin, Jumat (27/9).
Dalam sambutanya Prof Imam mengajak anggota pramuka menjadi penggerak konsep kampus hijau yang akan diterapkan. Prof Imam juga menjelaskan kampus hijau maksudnya adalah kampus yang ramah lingkungan, kebersaman , santun kepada sesama dan kesetaraan.
“saya harap motor penggerak kampus hijau salah satunya lahir dari komunitas pramuka, “ ajaknya pada anggota racana.
Sebagai ketua Majelis Pembimbing Gugusdepan (Ka. Mabigus), Prof Imam berharap pramuka mampu beradaptasi dan berinovasi sesuai perkembangan zaman disesuaikan dengan era milenial.
“Saatnya pramuka memulai strategi, inovasi dan mengembangkan visi keanggotaan secara milenial,”harapnya.
Terkait harapan Ka. Mabigus, Ketua panitia Mutia Rahma menanggapi, bahwa di era milenial pramuka akan beusaha berinovasi sesuai perkembangan tekhnologi yang sesuai.
Mahasiswa semester lima jurusan Akidah dan Filsafat Islam itu sangat mendukung adanya konsep kampus hijau. Menurutnya anggota pramuka bisa berperan dan mendukung upaya mewujudkan kampus hijau ini dengan menjaga lingkungan dan mengolah sampah menjadi hal bermanfaat.
“Setuju adanya kampus hijau ini dan kita juga mampu berperan dengan mengurangi dan memanfaatkan sampah menjadi hasta karya, “ ujarnya.[:]