[:id]UIN Walisongo Online, Semarang– Senin (15/6/2020) Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M) Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang selenggarakan pembekalan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri Inisiatif Terprogram (MIT) ke-10 secara online.
Hadir secara virtual melalui aplikasi zoom pada kegiatan pembekalan yang secara live disiarkan di media sosial UIN Walisongo Semarang ini, Wakil Rektor I Dr. H. Mukhsin Jamil, M.Ag, Kepala LP2M Dr. H. Akhmad Arif Junaidi, M.Ag, Sekretaris LP2M H Mokh Sya’roni, Kepala Pusat Pengabdian Masyarakat UIN Walisongo Semarang, Akhmad Rikza, M.SI, Kapus litbit Hamdan Hadi Kusuma, Kapus PSGA Titik Rakhmawati, para Wakil Dekan I, Kepala Bagian Kerjasama, Kelembagaan dan Humas, Kepala Bagian Akademik dan Kemahasiswaan serta mahasiswa peserta KKN.
LP2M UIN Walisongo tetap adakan kegiatan KKN- MIT ke-10 yang disesuikan dengan keadaan pandemik Covid-19. Hal ini didasarkan pada Surat Direktur Pendidikan Tinggi Islam Nomor:B-713/DJ.I/Dt.I.III/TL.00/04/2020 bahwa pelaksanaan pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa dalam bentuk KKN dilakukan dengan pola Kuliah Kerja Nyata Dari Rumah (KKN-DR) dan Kuliah Kerja Nyata Kerja Sosial (KKN-KS). Dalam sambutannya, Wakil Rektor I menjelaskan bahwa kegiatan KKN merupakan bagian integral yang tidak dapat dipisahkan dari seluruh proses kegiatan akademik. KKN MIT yang dikonsep dari rumah ini merupakan inovasi yang disesuaikan dengan keadaan ditengah pandemi Covid-19, sehingga kegitan akademik tetap berjalan dan mahasiswa dapat terfasilitasi. “KKN-DR merupakan model inovasi yang harus dilakukan ditengah kondisi pandemi ini, sehingga proses akademik di kampus tetap berjalan”, tutur Mukhsin Jamil. Hal ini sejalan dengan pernyataan Ketua LP2M bahwa kegiatan akademik kampus harus tetap berjalan secara maksimal, yakni dengan melakukan adaptasi digitalisasi, salah satunya adalah mengkonsep kegitan KKN-DR dengan memanfaatkan perkembangan Teknologi Informasi untuk menebarkan kebaikan dan manfaat kepada masyarakat. KKN-DR dimulai tanggal 16 juni sampai dengan 30 Juli 2020 yang diikuti oleh sebanyak delapan kelompok yang pendaftarannya pun dilakukan secara online melalui website resmi UIN Walisongo Semarang. (Tim Humas)[:]