[:id]
UIN Walisongo Online; Semarang- UIN Walisongo harus jadi sumber referensi utama tentang sejarah dan peran para- Walisongo, hal ini disampaikan oleh rektor UIN Walisongo Semarang, Prof Dr H Imam Taufiq MAg saat memberikan arahan dan membuka kegiatan Pra Rapat Kerja UIN Walisongo di Hotel Grand Candi Semarang, Senin (6/1).
“Penelitian-penelitian di UIN Walisongo kedepan diharapkan bisa mengarah kepada sejarah dan peran para Walisongo, baik dari keilmuannya maupun menyebaran kedamaiannya,” ungkapnya.
Menurut Prof Imam banyak program UIN Walisongo yang jadi prioritas utama.
“Program-program prioritas UIN Walisongo yaitu terpenuhinya target IKU rektor, mengawal akreditasi UIN Walisongo, menyusun pedoman akademik, smart and green kampus dan efisiensi perencanaan” terangnya.
Disinggung Prof Imam, dalam rangka pengukuran dan peningkatan kinerja serta lebih meningkatkan akuntabilitas kinerja, maka pegawai UIN Walisongo harus menyesuaikan IKUnya dengan IKU Rektor, IKU atau Indikator Kinerja Utama merupakan ukuran keberhasilan dari suatu tujuan dan sasaran strategis UIN Walisongo kedepan.
Tak luput dari penjelasan beliau tentang pentingnya mengawal akreditasi di fakultas dan program studi,
“Performence pelaksanaan pendidikan ditandai dengan peningkatan kualitas pendidikan, kualitas pendidikan di UIN Walisongo ini baik jika fakultas dan prodinya terakreditasi,” ungkapnya.
“Diantara aspek penilaian akreditasi yaitu tentang kelengkapan sarana prasarana, diharapkan masing-masing fakultas agar memperhatikan kelengkapan sarprasnya sebab hal ini bisa memberi kenyamanan pelayanan kepada mahasiswa,” imbuhnya.
Smart and green kampus juga menjadi salah satu fokus beliau dalam memberikan arahan pada kegiatan pra raker tersebut,
“Setelah dilaunchingnya UIN Walisongo sebagai smart and green kampus bulan Desember 2019 oleh Menteri Agama RI, maka setiap fakultas dan unit di lingkungan UIN Walisongo diharapkan secara bersama-sama mendukung program kementerian tersebut,” terangnya.
Diakhir sambutan beliau menekankan tentang pentingnya perencanaan, menurutnya perencanaan merupakan tahapan paling penting untuk mensukseskan semua program prioritas UIN Walisongo, dengan perencanaan yang efektif dan efisien tujuan UIN Walisongo menjadi jelas dan terarah,
“Perencanaan sebagai langkah awal dari pencapaian tujuan yang akan memberikan arah serta kejelasan tujuan tersebut, sehingga semua fakultas dan unit di UIN Walisongo ikut andil dalam mensukseskan program prioritas UIN Walisongo.” Pungkasnya.
Sebelumnya Nuryanta SH Kepala Bagian Perencanaan dan Keuangan menyampaikan tentang fokus kegiatan pra raker UIN Walisongo.
“Kegiatan pra raker ini diantaranya akan membahas evaluasi program kerja 2019 dan persiapan program kerja tahun 2021,” tuturnya.
Lebih lanjut Nuryanta menjelaskan tentang pelaksanaan pra raker, “Dalam kegiatan pra raker ini akan dibagi menjadi dua sesi yaitu sidang komisi dan sidang pleno.”
Kegiatan pra raker ini diikuti oleh 180 peserta yang terdiri dari para wakil rektor, para dekan, Direktur Pascasarjana, Sekretaris Kopertais, kepala Biro AUPK, Kepala Biro AAKK, para ketua lembaga, para wakil dekan, para kabag, para kasubag, para kajur dan tim perencanaan dan keuangan UIN Walisongo.[:]