[:id]
UIN Walisongo Online; Semarang- Bidikmisi merupakan bantuan biaya pendidikan bagi mahasiswa tidak mampu secara ekonomi dan memiliki potensi akademik baik untuk menempuh pendidikan di perguruan tinggi pada program studi unggulan sampai lulus tepat waktu.
Hari ini di auditorium II kampus III UIN Walisongo Semarang sedang berlangsung pelaksanaan tes tulis seleksi beasiswa bidikmisi tahun 2019, kegiatan ini diikuti 1.098 mahasiswa, Soal tes tulis seleksi beasiswa bidikmisi ada 80 butir soal dengan waktu 90 menit adapun Soal terdiri dari :
1. Tes Potensi Akademik & Bidang Studi Dasar
2. Tes Wawasan Keislaman
3. Bahasa Arab & Bahasa Inggris, Jumat (20/9).
Peserta Bidikmisi yang ditetapkan sebagai penerima Bidikmisi sesuai dengan ketentuan perundang-undangan. akan mendapatkan bebas biaya pendidikan yang dibayarkan kepada perguruan tinggi dan mendapat subsidi biaya hidup sebesar Rp700.000 per bulan yang disesuaikan dengan pertimbangan biaya hidup di masing-masing wilayah.
Peserta Bidikmisi yang lolos dalam tes tulis hari ini akan melakukan tes wawancara pada kamis 26 September 2019, jam 08.00- selesai bertempat di auditorium I kampus I UIN Walisongo Semarang.[:]