[:id]UIN Walisongo Semarang, Online – Arah pengembangan prodi harus sejalan dengan visi Prodi, yaitu menjadi prodi unggul berbasis kesatuan ilmu pengetahuan untuk pelestarian keanekaragaman hayati tropis pada Tahun 2038 Hal demikian disampaikan oleh Sekretaris Prodi Biologi, Dr. Ling Rusmadi, M.Si seusai pelaksanaan Asesmen Lapangan Daring Prodi Biologi. Sabtu (28/11)
“Pusat Pengkajian Biologi Tropis adalah program prioritas kami seusai akreditasi ini, mudah-mudahan hasil maksimal dan mimpi kami yang sejalan dengan visi Universitas tersebut dapat terwujud” Harap Rusmadi
Ia menambahkan bahwa urgensi dari pusat kajian tersebut ialah mengingat potensi SDM dan Objek kajian yang ada pada prodi sangat relevan dengan isu di bidang tersebut “Potensi sumber daya alam Indonesia perlu kita kaji sehingga berdampak pada sustainability, SDM di Prodi ini punya potensi untuk mengkreasikan itu, maka relevanlan ide pusat kajian ini” Sambung Rusmadi Pusat Kajian Biologi Tropis (Puskabiotrop), adalah program yang sedang direncanakan oleh Prodi Biologi, hal tersebut juga termasuk dalam skema tahap konsolidasi prodi di tahun 2021 Sebagaimana disarikan dalam Kegiatan Asesmen Lapangan, pengembangan Prodi harus selaras dengan visi Universitas, Fakultas dan Prodi “Asesor memberi saran agar riset kami perlu untuk ditingkatkan, sehingga ini menjadi pekerjaan rumah prodi kami, termasuk di dalamnya ide puskabiotrop ini” Tutup Rusmadi (Tim Humas)[:]