UIN Walisongo Online, Semarang – Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang terus berupaya untuk menjadikan lulusannya sebagai cendekiawan yang professional. Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan bekerjasama dengan lembaga-lembaga sertifikasi bidang profesi. Pada hari Kamis (29/11/2022) UIN Walisongo menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan Ittihad Pembimbing Muthowif Haji dan Umrah Indonesia (IPMHUI) di Ruang Teater Rektorat, UIN Walisongo Semarang.
Acara ini dihadiri langsung oleh Ketua Ittihad Pembimbing Muthowif Haji dan Umrah Indonesia (IPMHUI), Dr. Ali Masykur Musa, S.H., M.Si., M.Hum dan Rektor UIN Walisongo Semarang, Prof. Dr. Imam Taufiq, M.Ag.
IPMHUI merupakan lembaga sertifikasi pembimbing muthowif haji dan umrah di Indonesia yang sudah berkerjasama dengan Direktorat Jenderal Penyeleggara Haji dan Umrah (Dirjen PHU), Kementerian Agama. Kerjasama ini meliputi Bidang Sertifikasi pembimbing ibadah haji dan umroh; Bidang Pelatihan dan Refreshment Pembimbing, Pemandu, serta Pengantar Haji Dan Umrah.
Dalam sambutannya Rektor UIN Walisongo, Prof. Dr. Iman Taufiq, M.Ag. mengharapkan agar kerjasama ini dapat membuka kesempatan sebesar-besarnya kepada mahasiswa UIN Walisongo, khususnya Prodi Manajemen Haji dan Umrah untuk menjadi lulusan yang profesional.
Selain penandatangan MoU, Ittihad Pembimbing Muthowif Haji dan Umrah Indonesia (IPMHUI) juga menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Fakultas Dakwah dan Komunikasi, yang menjadi rumah bagi Program Studi Manajemen Haji dan Umrah. Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Prof. Dr. Ilyas Supena, M.Ag. mewakili penandatangan PKS yang disaksikan oleh Ketua Program Studi Manajemen Haji dan Umrah, Dr. H. Abdul Sattar, M.Ag.
Acara dilanjutkan dengan kuliah umum oleh Ketua IPMHUI, Dr. Ali Masykur.